Letda Ckm Salman Asal satuan Kesdam XII Merdeka salah seorang siswa secapa AD yang mengalami sakit pada saat mengikuti pendidikan Secapa AD yang dimana dia menderita penyakit Hipertensi
“Awalnya itu tidak ada gejala tetapi pada saat saya pulang dari latihan saya merasakan badan saya itu terasa panas dingin, awal mulanya saya berobat di KSA kemudian saya dibawa ke Rumah Sakit Yudistira,”Ujarnya
Komandan Secapa AD Mayjen TNI Ferry Zein menyampaikan bahwa awalnya Salman baik baik saja tetapi setelah 3 bulan dan dengan kegiatan padat yang awalnya penyakit Hipertensi menjadi penyakit gagal Ginjal
“Dia itu awalnya baik baik saja tetapi setelah 3 bualan menjalani peendidikan dan mungkin kegiatan yang begitu padat yang awalnya dia ada penyakit Hipertensi menjadi Penyakit Gagal Ginjal,”Terang Mayjen Ferry
Dalam kunjungan pada saat pelantikan Secapa AD Kasad juga memberikan support kepada Letda Ckm Salman agar bisa menjaga diri dan juga harus bisa sembuh
“Satu cita cita kamu sudah tercapai sekarang cita cita kamu selanjutnya adalah harus bisa sembuh total,”Tegas Kasad
“Selamat bertugas ditempat yang baru, jangan kecewakan kebahagiaan dan kehormatan yang diberikan Angkatan Darat kepada kalian semua, selamat bertugas,”Pungkas Kasad






