Muna – Sersan Dua Hendri Yanto prajurit Kodim 1416/Muna berhasil menyabet medali emas pada cabang olahraga Gulat di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sultra tahun 2022 yang diselenggarakan di Buton. Rabu (30/11/2022).

Hal tersebut disampaikan oleh Dandim 1416/Muna Letkol Inf Gilles R.B Hogendrop, S.I.P, Muna, Rabu(30/11/2022)

“Serda Hendri sudah memberikan penampilan yang terbaik serta usaha yang maksimal, kami beserta segenap prajurit turut merasa bangga atas prestasi yang ditorehkan pada event setingkat Provinsi. Semoga kedepannya Serda Hendri dapat selalu memberikan kemampuan yang terbaik,” ujar Dandim 1416/Muna

Medali emas berhasil disabet oleh Serda Hendri prajurit Kodim 1416/Muna setelah berhasil mengalahkan lawannya di partai final cabor gulat kelas 74 yang mewakili Kabupaten Muna melawan Kabupaten Konawe Utara.

Saat di temui di lokasi Serda Hendri merasa sangat senang dan bangga dia mengaku telah mempersiapkan diri sekitar 3 bulan sebelum mengikuti Porprov Sultra tahun ini.

“Saya sangat senang atas raihan ini karena ini merupakan hasil dari latihan saya selama 3 bulan ,”ungkapnya

“Saya berharap dengan raihan mendali emas ini bisa memotivasi kontingen Kab.Muna untuk terus meraih mendali dan juga saya persembahkan mendali ini untuk satuan saya Kodim 1416/Muna,”lanjutnya

Pada Porprov ke XIV Buton ini Kabupaten Muna berhasil duduk di posisi 5 dengan memperoleh mendali 33 diantaranya emas 10, perak 7, perunggu 16.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini