Bismillah
Bagi seseorang yang memiliki penyakit asma, saluran pernapasannya lebih sensitif dibandingkan orang lain yang tidak hidup dengan kondisi ini. Ketika paru-paru teriritasi pemicu di atas, maka otot-otot saluran pernapasan penderita asma akan menjadi kaku dan membuat saluran tersebut menyempit. Selain itu, akan terjadi peningkatan produksi dahak yang menjadikan napas terasa berat.
Asma adalah jenis penyakit jangka panjang atau kronis pada saluran pernapasan yang ditandai dengan peradangan dan penyempitan saluran napas yang menimbulkan sesak atau sulit bernapas. Selain sulit bernapas, penderita asma juga bisa mengalami gejala lain seperti nyeri dada, batuk-batuk, dan mengi. Asma bisa diderita oleh semua golongan usia, baik muda atau tua. Meskipun penyebab pasti asma belum diketahui secara jelas, namun ada beberapa hal yang kerap memicu gangguan napas ini muncul, seperti asap rokok, debu, bulu binatang, aktivitas fisik berlebihan, stress, udara dingin atau panas, infeksi virus, atau bahkan terpapar zat kimia.
Siapkan Daun sirkaya 3 lembar, Temulawak seukuran jari telunjuk dewasa 1 ruas, cengkeh 1sdm, jeruk nipis 1 buah, dan Madu.
Selanjutnya, cuci semua bahan (kecuali Madu),, lalu rebus semua daun dan temulawak yang sudah disiapkan dengan air 650ml sampai mendidih angkat dan saring, tunggu hangat kemudian tambahkan 1sdm madu serta perasan jeruk nipis, baru silahkan di kosumsi dipagi hari setelah sarapan..
Ikhtiar 2 hari sekali atau 10 hari sekali untuk pengobatan atau pencegahan. Jangan lupa jaga pola hidup sehat, kelola stress, serta senantiasa mendekat kepada Sang Pencipta di setiap langkah..
Semoga Bermanfaat
